05 Maret 2008

RESUME BERITA INTERNASIONAL 5 MARET 2008

HARGA UNLEADED PETROL DI SPBU BP AUSTRALIA NAIK

Sumber : Fuelwatch Australia - 3 Maret 2008

Sejumlah SPBU milik BP di Australia menaikkan harga jual bahan bakar jenis Unleaded Petrol sebesar 13 sen/liter menjadi 146.9 sen/liter. Sinyal ini merupakan awal dari siklus harga baru, jadi hari Minggu atau Senin ini adalah waktu yang baik bagi Anda untuk mengisi penuh tanki kendaraan. Pada hari Senin akan terdapat lebih dari 220 SPBU yang menjual BBM jenis ini dibawah harga rata-rata metropolitan sebesar 135.1 sen/liter.

****

BP AKAN MENJUAL SEJUMLAH SPBU DI PITTSBURGH

Sumber : Pittsburgh Business Times - 3 Mar 2008

BP mengatakan pada hari Senin lalu akan menjual SPBUnya yang berada di Pittsburgh, Cleveland, dan Columbus, Ohio sebanyak 146 unit dengan tujuan nantinya akan dikembangkan menjadi toko serba ada 24 jam dengan brand BP.

Masih belum jelas berapa jumlah SPBU milik BP di Pittsburgh yang akan dijual, dan juru bicara BP tidak memberi komentar lebih jauh. BP sendiri mengoperasikan 200 unit SPBU di daerah kota Pittsburgh..

BP akan menjual SPBUnya yang berjumlah 700 unit dengan cara franchise yang berada di Amerika. NRC Realty Advisors adalah perusahaan yang menangani penjualan SPBU bagi BP.


****

PENERBITAN ATURAN PENDIRIAN SPBU LPG DI QUEZON CITY

Sumber : Philipine Daily Inquirer - 4 Mar 2008

Quezon City akan menerbitkan aturan pembangunan dan pengoperasian SPBU LPG yang diperuntukkan bagi kendaraan bermotor berdasarkan panduan yang sudah dikeluarkan tahun lalu.

Walikota Feliciano Belmonte menandatangani Undang-undang Ordinance SP 1826 tahun 2007 yang sudah disetujui Dewan Kota.

SPBU LPG ini harus berjarak minimal 2 km dari pemukiman penduduk untuk menjamin keselamatan.

Saat upaya ekspansi industri gas bagi kendaraan begitu diterima dan dikembangkan, namun komitmen pemerintah kota dalam menjamin keselamatan publik pun menjadi prioritas, begitu undang-undang tersebut menyiratkan. Bagi siapa saja yang tidak mematuhi persyaratan maka pemerintah kota tidak akan mengeluarkan izin usaha.

Peraturan baru semacam perda tersebut juga mensyaratkan bagi siapa saja yang akan membangun dan mengoperasikan SPBU Gas bagi kendaraan harus mendaftarkannya ke Departemen Perdagangan dan Industri atau Komisi Pengawas Pasar Modal dan mendapatkan Sertifikat AMDAL atau izin lainnya yang dikeluarkan oleh Departemen Lingkungan Hidup Filipina.


****


HARGA BAHAN BAKAR DI SPBU TERUS MELONJAK

Sumber : Daily Journal – 4 Maret 2008

Di San Mateo County, harga gasolin berkisar antara US$ 3.35/galon terutama di Redwood City dan di South San Francisco hingga US$ 4.23/galon tepatnya di SPBU Shell San Mateo di 20th Avenue.

Dengan terus naiknya harga gasolin hingga US$ 4/galon maka harga tersebut sudah diluar perkiraan banyak orang jika membandingkannya dengan kondisi setahun yang lalu. Harga gasolin akan naik terutama saat liburan musim panas. Tidak ada yang tahu seberapa tinggi harga bahan bakar tersebut akan menanjak, namun para konsumen hanya ingin kepastian harga yang tepat dan penawaran yang baik dari SPBU.

Harga minyak mentah naik hingga US$ 103/barel pekan ini dimana hal tersebut mencerminkan kenaikan sebesar 19 persen pada bulan Februari ini. Harga gasolin naik 0.3 sen dibandingkan rata-rata nasional sebesar US$ 3.164/galon. Kondisi ini mendekati record bulan Mei tahun lalu yang mencapai US$ 3.227/galon, hal ini berdasarkan laporan the American Automobile Association dan the Oil Price Information Service. Sedangkan bahan bakar diesel naik 1.5 sen hingga mencapai record nasional baru sebesar US$ 3.642/galon.


****

SPC SINGAPURA MELAKUKAN PENYESUAIAN HARGA BBM DI SPBU

Sumber : SPC – 4 Maret 2008

Singapore Petroleum Company Limited (SPC) menyesuaikan harga jual BBMnya di seluruh jaringan pemasarannya pada pukul 9.30 pagi waktu setempat untuk mencerminkan kondisi pasar saat ini. Harga motor gasoline SPC yang meliputi 3 jenis kualitas serta minyak diesel naik 4 sen/liter. Meski demikian, SPC tetap melakukan upaya promosi harga diskon untuk produk bahan bakarnya.

****

Pengaturan Harga oleh SPBU di New South Wales

Sumber : ABC Australia – 5 Maret 2008

Pemerintah Negara Bagian New South Wales mengatakan akan melakukan investigasi atas klaim masyarakat terhadap sejumlah SPBU yang mengatur/menaikkan harga bahan bakar. Pemerintah New South Wales telah menuduh para operator SPBU di wilayahnya melakukan penimbunan premium unleaded pada Selasa lalu sehingga memaksa pemilik kendaraan membeli bahan bakar dengan harga yang lebih mahal.

Menteri Urusan Perdagangan Linda Burney mengatakan telah melakukan survei atas 174 unit SPBU di Sidney kemarin dan menemukan pada hari tertentu persediaan bahan bakar berada pada jumlah minimal dan menemukan sejumlah SPBU kehabisan persediaan premium unleaded. Burney mengatakan hampir semua operator SPBU menyalahkan masalah pengiriman ataupun ketersediaan pasokan.

Iapun mengatakan departemennya akan menjalankan survei secara online maupun melalui telepon bebas pulsa untuk menentukan apakah hal ini adalah kejadian biasa atau hasilnya nanti akan diberikan kepada Komisi Bahan Bakar. Ia mengatakan, “Begitu banyak orang yang protes atas sulitnya mendapatkan bahan bakar premium.” “Saya ingin secara nyata melakukan ujicoba apakah teori tersebut benar ataukah alasan belum dikirim merupakan penyebabnya.”

Di pihak lain, juru bicara Oposisi Negara Bagian untuk urusan perdagangan Catherine Cusack mengatakan bahwa tidak ada misteri untuk mempermasalahkan pasokan bahan bakar premium di Sidney. Cusack mengatakan bahwa Shell pada akhir Januari lalu mengumumkan bahwa pasokannya ke sejumlah SPBU akan terganggu selama beberapa bulan karena masalah di kilang produksi premium. Ia sangat kaget mendengar berita dari Menteri bahwa kelangkaan bahan bakar hanya terjadi di SPBU yang berjumlah sekitar 24 % dari total yang ada di seluruh Sidney, ia pun menambahkan bahwa di hari lainnya pada pekan tersebut para pemilik kendaraan sering tidak memperoleh bahan bakar di SPBU.

Tidak ada komentar: